• . Pray @ Masjid
    . Sholat berjama'ah di masjid yuk! ^^

Senin, 08 Agustus 2011

Catatan Tengah Tahun Keputrian LKI FKUB 2011

Bismillah.

Bercermin dengan cermin cekung membuat kita terlihat kecil, muncullah minder dan rendah hati. Bercermin dengan cermin cembuang membuat kita lebih besar, lahirlah kesombongan. bercerminlah dengan cermin datar. Terlihatlah diri sama besar , sama tinggi. Tapi sayang, masih saja ada kebohongan. Yang kiri dikanankan, yang kanan dikirikan.
Maka bercerminlah dengan hati.

[hasdi putra]

Risalah Keputrian LKI FKUB Periode 2011
Ditulis dalam rangka..menuju 4 bulan sebelum tutup buku lembaga periode 2011.
Dipersembahkan khusus Untuk Keputrian tahun 2012, serta di tahun-tahun kedepannya..

Innalillahi wa inna lillahi rooji’un wa subhanallah..
Selama menjadi keputrian ada berbagai bahan uji dan berbagai eksperimen yang diperlukan terjadi di suatu lembaga dakwah syiar, beban atau tekanan kerja di tingkat fakultas atau universitas yang terdapat sedikit perbedaan titik tekan.

Oleh karena itu sebelum menyelesaikan risalah ini, saya ingin saya ingin sekali berterimakasih kepada saudari-saudari saya yang saya cintai karena Allah Swt, Keputrian tingkat Universitas, ukhti Tika Wahyu Winarni, dan seluruh keputrian tingkat fakultas se-Universitas Brawijaya periode 2011, yaitu :
  1. FE-FORSTILING  (Ukhti Ery)
  2. FIA-FORKIM (Ukhti Dwi Tika)
  3. Faperik-FOKSI (Ukhti Yuli)
  4. FT-Al Hadiid (Ukhti Effih)
  5. FISIP-ISSC (Ukhti Lila)
  6. MIPA-FORKALAM (Ukhti Dewi)
  7. FP-FORSIKA (Ukhti Nila)
  8. FTP-Forkita (ukhti Atika)
  9. PKH-An Nahl (ukhti Fitri)
  10. Semoga FH dan FAPET bisa segera menyusul..(tahun 2012,,aminn). Kami sangat merindukan kedua fakultas ini.
Serta seluruh saudara saya di jajaran Kabinet Pelangi LKI FKUB Periode 2011.

Prolog.
Muslimah itu..
Terlihat lembut dan bisa tetap tersenyum menghadapi berbagai cobaan..
Seperti Asma binti Abu Bakar, yang hamil tua dan mampu mendaki gunung untuk memberikan logistik kepada Rosulullah dan ayahnya..
Seperti Ummahat yang baru saya temui (Lulusan S2 Mesir, menjadi dai, dan ibu rumah tangga), yang mengingatkan kami, sebenarnya apa cita-cita tertinggi kita sebagai seorang muslim ?
Seperti semua ibu diseluruh dunia yang bertaruh nyawa demi melahirkan kita..
dan lalu tersenyum bahagia ketika melihat kita..
Seperti anti yang selalu berusaha tersenyum ditengah perjuangan jalan ini..
Innallaha ma’anna.

#1. Tugas tertulis dan tidak tertulis seorang keputrian
1.       Mensepakati mimpi bersama dan titik tekan lembaga apa yang akan kita jalani selama 1 periode ini.
Naah..sebelum menyepakati mimpi bersama ini, sebaiknya bagi seluruh aktivis dakwah kampus telah mempersiapkan diri dengan berbagai bacaan sebagai bekal kehidupan menjalani amanah,,
Rekomendasi berbagai pihak, buku wajib baca aktivis adalah..
Shiroh Nabawi.

Buku wajib mar’ah (perempuan) adalah.
Fiqh Nisa

Mimpi yang saya maksud adalah, hal apa yang ingin kita internalkan selama 1 periode kepengurusan..contohnya, LKI FKUB 2011, ingin menekankan, “Indahnya Pelangi Islam dalam Dekapan Ukhuwah”


2.       Keputrian : membantu menjaga kader akhwat (perempuan)
Maksudnya adalah berusaha seoptimal mungkin terlihat siap ketika bertemu dengan kader kita serta berusaha menanamkan bi’ah (suasana) yang kondusif ketika diperlukan, namun jangan sampai melupakan penanaman nilai kedisplinan. System iqob (hukuman) bisa digunakan. Namun jangan berpikir yang tidak-tidak terlebih dahulu, contohnya iqab yang saya coba terapkan adalah menghafal surat al qur’an atau ada juga, iqob membelikan permen ke seluruh PH.

Menekankan pemahaman terlebih dahulu sebelum beramal.

3.       Berusaha mensupport ikhwan dari sudut pandang perempuan.
satu hal yang saya analisis, bahwa kinerja akhwat cenderung lebih berhati-hati, penuh pemikiran, dan menggunakan perasaan. Sedangkan ikhwan lebih cenderung berani mengambil risiko dan perlu sedikit diingatkan (ada kemungkinan bisa tidak seperti ini)

tsiqoh (percaya sepenuh hati) ke qiyadah merupakan hal utama yang harus selalu kita pegang, saling melengkapi adalah hal yang harus selalu diikhtiarkan. Tunjukkan kita peduli pada saudara kita dengan mengingatkan dengan cara yang ahsan (baik).

4.       Menjaga substansi sebuah keputrian
Prinsip yang kita pegang adalah keterbukaan. Karena orang tidak akan tahu jika kita tidak mengatakan secara langsung, jangan disimpan sendiri jika ada permasalahan, tafadol disharekan ke partner kita atau jajaran pengurus harian akhwat.
Contohnya : terkait masalah keuangan lembaga, sebaiknya perlu disepakati bersama akan alur yang ingin dijalankan, karena siapa tahu, ternyata ikhwan juga ingin ikut mengontrol hal tersebut.
Ketika kita memegang amanah di tataran pengurus inti atau pengurus harian, kemungkinan besar, sikap kitalah yang akan membentuk pola pikir dari kader-kader yang akan kita bina.
Jika ada kepala departemen yang sering izin atau jarang terlihat, sikap kita sepenuhnya adalah 100% selalu berusaha berpikiran positif, karena energy positif kita bisa menular ke jundi-jundi kita.

5.       Mendampingi syuro departemen
Apabila kita pernah mendatangi syuro departemen, kita bisa mengetahui kecenderungan atau muyul dari departemen tsb (saya sering mengasosiasikan dengan jika kita melihat orang yang mengatur tempo ketika menyanyikan lagu kenegaraan, ternyata ada departemen yang memiliki tempo syuro ¾, ½. –maksudnya ada yang cepat, ada yang lambat-). Kita bisa merasakan dinamisasi dan romantisme masing-masing departemen.

6.       Siap terjun langsung ke setiap agenda LDS (Lembaga Dakwah Syiar) serta acara atau peristiwa yang berkaitan dengan kader, dan memperhatikan apakah acara tersebut telah memenuhi muwashofat yang diperlukan.
apakah dari penjaringan massa, munculnya opini public, serta apakah telah sesuai dengan dhowabit yang disepakati sebelumnya.
Ketika menjadi keputrian, insya Allah kita akan mendapat undangan menghadiri event, mengahdiri walimahan, atau ada kader yang keluarganya meninggal, atau ada yang milad, serta undangan pawai bahkan aksi.

Untuk berbagai undangan ini, apabila kita berhalangan hadir, sebaiknya kita izin kepada saudara kita yang mengundang kita tersebut.

7.       Apapun tugas keputrian, keputrian memiliki titik tekan utama yang tidak boleh terlupakan, yaitu..kemuslimahan atau mar’ah.
Ideology seorang keputrian adalah..isu jilbab tidak akan pernah padam..akan terus dan harus kita hidupkan.

8. Yang paling sulit adalah..memberikan teladan.
Pengalaman paling indah adalah ketika kita dalam posisi untuk menjadi murobbi atau pengajar, kita dipaksa untuk belajar kembali akan sesuatu hal serta bisa berbuat sesuai dengan apa yang saya katakan.

#2 Jangan sampai ada permasalahan komunikasi dalam dakwah
Ada hal menarik yang terjadi di suatu departemen..(singkat cerita, di contoh kasus yang nyata ini), akhwatlah yang memliki sifat sedikit belum cepat dalam merespon..dan penyelesaiannya..menggunakan cara haluslah yang selalu lebih berkesan..
Rekan kerja akhwat ini yang notabene adalah ikhwan mengirim sms yang berisi,
“ukhti, apa anti tidak apa-apa? Semoga anti senantiasa dilindungi oleh Allah Swt dimanapun anti berada”.
Banyak cara untuk berkomunikasi selain sms, yaitu chat (YM, Skype), atau bahkan telepon.
Jika merasa perlu adanya syuro internal pengurus inti, sampaikan saja.

#3 Ada 1000 alasan untuk berpikiran positif ke partner kita
Saya melist beberapa alasan yang ternyata tak dinyana, memang benar terjadi, ketika ada suatu permasalahan, saya tanam baik-baik dalam benak saya, bahwa saya beruntung memiliki rekan kerja, dan rekan kerja saya ini pasti memiliki beban hidup yang luar biasa lebih berat daripada saya, serta jika dipikir-pikir kembali, yang akan paling bertanggungjawab di dunia akhirat adalah rekan atau partner kita bukan ?
  1. Tidak punya pulsa
  2. Ketiduran
  3. Sakit
  4. Alat komunikasinya rusak
  5. Tidak ada sinyal
  6. Sedang berbirrul walidain.
  7. Tafadol menambahkan sampai dengan 1000
Apapun alasan yang akan dikemukakan, sebaiknya ketika kita merasa respon kita lama, perlu adanya system klarifikasi mengapa kita merespon lama.untuk meminimalkan dzon atau prasangka yang bisa muncul pada rekan kita, perlu menyebutkan alasan mengapa responya lama itu maksud saya.

#4 Penanaman Dhowabit (Tata tertib)
Kita tidak menyodorkan, tapi menyepakati bersama akan dhowabit yang akan kita jalani bersama.

#5 Jangan terlalu Formal
Ketika bertemu kader, selain bertanya tentang perkembangan departemen, atau kapan proker itu berjalan,,kadang kita juga harus bertanya..
Ukhti, bagaimana kabar ayah dan ibu di rumah ?
Keluarga sehat ?
Anti kenapa kemarin tidak kelihatan ?
Jabat erat tangannya, peluk hangat, dan katakan ukhti..hamasah..innallaha ma’anna.

Atau sms-sms..yang hanya berisi..“Ukhti Firdah, ana uhibbuki fillah”.

#6 BerinisiatiF
Seorang perempuan,,tetap memiliki daya dan kekuatan (la haula walaa quata illa billah), jika kita seorang perempuan bisa menyelesaikan sendiri sesuatu permasalahan atau tugas yang sifatnya membutuhkan kekuatan fisik, apabila bisa kita lakukan sendiri, maka sebaiknya kita lakukan sendiri..jangan terburu-buru meminta bantuan rekan kerja kita yang ikhwan.
Serta, apabila kita mempunyai inisiatif baru untuk dinamisasi lembaga, sebutkan saja langsung ke rekan kerja kita, seperti ketika kita ingin menyampaikan bahwa saya sanggup mengirimkan sms tausiyah ke ketua lembaga lain di fakultas saya, atau ingin mengadakan silaturahim pengurus (mendatangi rumah pengurus tersebut) langsung izin dan sampaikan ke rekan kerja kita tersebut.
Selagi kita beramanah lakukan apa yang ingin kita lakukan..

#7 Apa sih prestasi  lembaga dakwah itu ?
Dengan mantap saya ingin menyatakan bahwa prestasi sebuah lembaga dakwah adalah, berhasilnya menanamkan adab, nilai keislaman pada kader, oleh karena itu, tepat waktunya dimulainya syuro, kader yang syari adab perizinannya, dan kader yang secara sembunyi-sembunyi mengingatkan kadep atau sekdepnya untuk menegur atau mengingatkan, merupakan sebuah prestasi di mata saya pribadi.

#8 Kadang perlu sesuatu di luar kebiasaan.
Agenda mabit (menginap bersama) dan riyadoh bersama perlu diadakan, bahkan agenda  evaluasi lembaga oleh DPM, saya sangat bersyukur sekali karena membuat seluruh kader LKI bisa merasakan sesuatu selain syuro dan menjalani proker.
Bisa juga mengagendakan foto bersama seluruh pengurus.

#9 Keluarlah dan lihat kehidupan Fakultas atau Universitas Lain.
Maksudnya melihat jejak dakwah yang ada, bagaimana nyaman dan beruntungnya kita, sehingga saya pribadi merasa bersalah sekali, ketika saya beramanah di sini, kita belum menjalani secara optimal amanah yang kita emban.
Ketika LDK Poltekes Malang berkunjung ke LKI, betapa bahagianya kami dari LKI melihat bahwa ternyata dakwah tidak hanya ada di bumi brawijaya, namun juga di seluruh kampus di Malang bahkan Indonesia.

#10 “Saya ini manusia biasa ?”, apa benar ?
“saya ini manusia biasa !!!”
Kalimat diatas, bukanlah hal yang bisa menjadi alasan utama, banyak sekali alasan lain yang bisa muncul sebenarnya.
Sehingga seideal apapun yang saya tuliskan kadang tetap saja, disuatu saat kehidupan kita, muncullah rasa kesal, rasa jenuh, rasa tidak positif apapun itu..
dan saya ingin menshare sesuatu yang saya pegang erat-erat, hal yang saya tiru dari ibu saya ketika menghadapai adek saya (Primadana Prasetyo) yang beranjak dewasa.
Ketika adek saya (melakukan sesuatu), ibu saya mengatakan Alhamdulillah…
Ketika adek saya secara jujur bisa dibilang belum menurut pada orang tua, ayah saya berkata..ayah senang adek jujur tidak menurutnya..daripada dibelakang ayah nakal..daripada nakalnya sembunyi-sembunyi..alhamdulillah…

Jadi ketika rasa kesal, marah, atau apapun itu muncul..
Sederhana saja..bilang..alhamdulillah…
dan yakini bahwa Allah Swt lah yang sebaik-baik akan membalas segala perbuatan.

karena jundi yang dihadapan kita sekarang adalah jundi pilihan yang Allah Swt pilihkan buat saya..
karena saudara disamping kita sekarang adalah saudara pilihan Allah swt..
dan selalu ingat kebaikan orang yang sekarang membuat kita marah atau kesal itu.

#11 Dan Tubuh itu juga merupakan amanah (Qowiyyul Jism)
tidak hanya akademik dan aktivitas yang merupakan amanah.

Raga yang kuat memerlukan asupan zat gizi yang ideal pula.
saya punya asosiasi menarik..
Semakin bersih kacamata kita maka apapun yang kita lihat tetap putih dan bersih..(seperti hati kita yang akan merasa jeg..merasa tidak nyaman ketika melihat kemunkaran).
Seperti itulah dengan..
Semakin jernih urin kita..maka itu mengindikasikan tubuh kita yang sehat.

Ketika kita berpuasa (risalah ini ditulis ketika Ramadhan 1432 H), akan banyak godaan untuk mengkonsumsi banyak hal..padahal hakikatnya..kadang tubuh kita lebih merasa nyaman untuk meminum segelas air putih biasa dan 3 butir kurma.

#12 Amar ma’ruf (berbuat kebaikan), Nahi munkar (mencegah kemunkaran) tidak bisa kita pisahkan.
Kadang ketika melihat saudara kita yang perempuan sedang berbicara berdua dengan laki-laki, jika saya pribadi, jujur muncul rasa yang tidak tenang, oleh karena itu, apapun kata hati nurani kita keluarkan.. lakukanlah..jangan sampai menyesal..jika nurani bilang.. seharusnya ada yang menemani…langsung saja dekati untuk menemani..jangan sampai menyesal..(karena diam tidak selamanya emas).

#13 Belajarlah dimana saja.
sudah mulai putuskan kehidupan pasca S1 kita apa, tetapkan tujuan, sehingga kita semakin mantap melangkah..jika diumpamakan..
Tata : saya mau ke arjosari..maka saya pun mantap menunggu angkot AL.
(menunggu di pinggir jalan, menunggu angkot AL)
beda jika saya sudah bingung mau kemana bukan ?

serta, kader-kader kita itu adalah kader yang berasal dari Lampung, Padang, Riau, Gorontalo, Aceh, Sragen, Jakarta, Malang, Balikpapan, serta seluruh daerah di Indonesia. sehingga periayahan (penjagaan) secara akademik, fikriyah, serta jasadiyah juga harus diniatkan untuk menyukseskan Indonesia kedepannya.

masih terus direvisi
Jazakumullah khoir.

Primanita Setyowati
primanitata@yahoo.com

Maroji :
1.RDM (Risalah Dakwah Muslimah) UAKI UB Tahun 2009
2.Menuju Kampus Madani, Ridwansyah Yusuf Akhmad, Tahun 2010
3. Shiroh Shahabiyah
4. Kajian Fiqh Nisa
5. Saat berharga untuk anak kita, Muhammad Fauzil Adhim Tahun 2009
6. Shiroh Nabawi
7. Risalah Pergerakan Ikhwanul Muslimin, Cetakan keenambelas, 2009

0 komentar:

Posting Komentar

 
Free Joomla TemplatesFree Blogger TemplatesFree Website TemplatesFreethemes4all.comFree CSS TemplatesFree Wordpress ThemesFree Wordpress Themes TemplatesFree CSS Templates dreamweaverSEO Design